Bulan Mei tahun ini masih dalam nuansa Hari Pendidikan Nasional 2021. Dengan jargon “Serentak Bergerak, Wujudkan Merdeka Belajar” kreasi dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Kader Adiwiyata SMK Negeri 1 Kraksaan menginisiasi sebuah kegiatan yang bernama “Kampanye Konservasi Air dan Energi”.

Berangkat dari kepedulian kader adiwiyata SMK Negeri 1 Kraksaan terhadap air dan energi yang ada di sekolah. Kader Adiwiyata mengajak OSIS, PMR, PRAMUKA dan LKBB SMK Negeri 1 Kraksaan untuk bersama –sama bergerak peduli terhadap konservasi air dan energi. Bentuk kepedulian dilakukan dengan pembuatan, pembagian dan penempelan stiker konservasi air dan energi di dalam dan di sekitar sekolah.

Ada lima jenis stiker yang dibuat oleh peserta didik yang bernama Satriyo Cahya Sardana dari kelas 11 RPL 2. Makna tulisan yang lugas dan pemilihan warna yang tepat merupakan ide kreasi Satriyo sendiri. Salut dari kami untuk Satriyo dan karyanya. Tetaplah merendah dan terus berkarya, Nak.

Kegiatan ini diawali dengan materi dari Kak Helman selaku koordinator kampanye, kemudian dilanjutkan dengan pembagian stiker dan di akhiri dengan penempelan stiker di kelas, ruang guru, perpustakaan dan mushola.

Happy Education Day

Let’s Conserve Water and Energy Around Us

Salam Sobat Bumi Pasti Lestari

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *